Kamis, 18 Desember 2008

Perbedaan antara jurusan system informasi dengan jurusan lain

Berbicara tentang perbedaan jurusan memang harus membandingkan satu jurusan dengan jurusan lainnya. Di tulisan ini saya akan memaparkan perbandingan tersebut.

Menurut “Computing curricula 2005” ada 5 jenis jursan dibidang computer yaitu :

1.Computer Engineering (CE) (Jurusan Sistem Komputer atau Teknik Komputer)
2.Computer Science (CS) (Jurusan Teknik Informatika atau Ilmu Komputer)
3.Information System (IS) (Jurusan Sistem Informasi atau Manajemen Informatika)
4.Information Technology (IT)
5.Software Engineering (SE)

Masing dari urusan diatas memiliki bidang minat yang berbeda antara satu sama lian ya tapi tetep ada persamaan yaitu sama – sama bergerk di bidang computer.Berikut ini penjelsan mengenai 5 bidang jurusan menurut Computing curricula 2005 juga disertai dengan table yang menggambarkan jenis mata kuliah dan arah pengembangannya, apakah lebih mengaplikasikan atau lebih ke tori, Mari kita lihat penjelasannya :

1.Computer Engineering (CE) (Jurusan Sistem Komputer atau Teknik          Komputer)

CE ini bergerak di bidang desain system sebuah computer, bidang ini arahnya untuk bagaimana mengombinasikan antara software dan hard ware agar tercipta suatu desain system computer yang baik jadi kekuatan hardware dan softwarenya seimbang.Bagi yang berminat membuat computer – computer jenis baru dan canggih bisa mengambil di jurusan ini, tapi harus banyak memahami tentang software dan hardware.

 

 
2.Computer Science (CS) (Jurusan Teknik Informatika atau Ilmu Komputer)

Kalau CS lebih mengarah ke teori komputernya secara lebih detail tugasnyan megembangakan suatu konsep dan teori baru yang dapat melahirkan teknologi komputer yang lebih canggih dan dapat menimplementasikan juga teori teori yang udah ditemukan.Yamg harus ditingkatkan adalah pelajaran matematikanya seperti  metemtika diskrit dan juga harus menguasai algoritma dan sanggup mengembangkan algoritma baru untuk menciptakan system yang baru. 


 
3.Information System (IS) (Jurusan Sistem Informasi atau Manajemen Informatika)

Ini adalah jurusan yang paling hebat menurutku, karena jurusan ini bukan hanya dituntut menjadi engginer melainkan juga Manajer IT. kalau sistem informasi ini lebih kepada membangun suatu system di sebuah organisasi dengan berbasis pada computer, jadi dia harus bisa ilmu manajemen juga dan tentunya mengerti proses bisnis, soalnya yang akan dibangun adalah suatu system pada suatu organisasi atau korporasi. Jadi bagi anda yang tertarik di bidang bisnis dan IT, manajemen tapi juga hobi dengan computer, jurusan ini cocok untuk di minati.



4.Information Technology (IT)

 TI merupakan kebalikan dari CS, jurusan ini lebih mepelajari ke aplikasinya berbeda denga CS yang lebih ke ilmu teorinya, kalau TI bergerak dibidang bagaimana memanfaatkan aplikasi yang sudah ada untuk digunakan membangun infrastruktur teknologi informasi dalam sebuah organisasi, jadi TI tidak terlalu sibuk dengan algoritma dan matematika diskrit, menurut saya bekal utamanya adalah kreatifitas dalam memanfatkan aplikasi untuk membuat suatu teknologi informasi.


 
5.Software Engineering (SE)

Kalau SE ini tempatnya para programmer software, judulnya aja software engineering ya sudah barang tentu kerjanya buat software hampi sama dengan CE tapi SE tidak ngurusi hardware, dia lebih okus kea rah pengembangan software yang skala besar dan tingkat kegunaan yang lebih luas, jadi yang suka menjadi programmer software handal bisa bergabung disini.


Nah, itulah penjelasan mengenai perbedaan antara jurusan system informasi dengan jurusan lain menurut “Computing curricula 2005”, nah kalau dari saya bedanya system informasi dengan jurusan lain terletak dari sisi bisnis dan manejemen. jadi seorag lulusan SI dia harus bisa memahami konsep manajemen bisnis suatu perusahaan. Dan juga SI membentuk lulusan yang siap menjadi manajer IT. 
 Sistem informasi juga menduduki posisi yang strategis dimana semua orang kini membutuhkan informasi, dan informasi juga sudah menjadi kebutuhan pokok baik tingkat perorangan, organisasi, Negara maupun dunia, karena inforsi meegang peranan penting dalam mendukung pengambilan keputusan, oleh karena itu dibutuhkan suatu ilmu dan orang orang yang mahir dalam menagtur hal yang vital seperti informasi.


Tidak ada komentar: